5 Bangunan di Balangan Ambruk Akibat Puting Beliung

puting-beliung

Wartaniaga.com,Balangan- Angin kencang yang kerap disebut puting beliung melanda Desa Baruh Penyambaran dan Desa Binjai Punggal, Kecamatan Halong, Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan, kejadian ini merusak sejumlah rumah warga, mulai dari rusak ringan hingga rusak berat.

Kasi Kedaruratan BPBD Balangan, Syuhada membenarkan musibah yang terjadi pada dua desa tersebut. TRC BPBD Kabupaten Balangan masih melakukan kroscek langsung kelokasi untuk pendataan korban dan membersihkan puing-puing sisa kejadian tersebut.

Ia mengatakan untuk informasi sementara jumlah rumah yang rusak akibat puting beliung sebanyak 4 buah, 1 buah sarang walet serta 1 buah mobil di Desa Baruh Penyambaran, sedangkan di desa Binjai Punggal 5 buah rumah.

Disebutkannya, kerusakan fisik yang dialami rumah-rumah penduduk tersebut yang paling banyak adalah bagian atap rusak atau terbang diterjang angin besar yang terjadi pada sore hari Jumat itu.

“Kejadian ini tidak sampai menelan korban jiwa, untungnya para penghuni rumah berhasil menyelamatkan diri ketempat yang aman,” ucapnya.

Pihaknya mengaku sedang menyiapkan bantuan logistik untuk disalurkan pada korban terdampak angin tersebut dan sudah berkoordinasi dengan kecamatan dan aparatur desa sehingga bisa mengetahui jumlah pasti kerusakan dan dampak buruk lainnya akibat fenomena alam tersebut.

Akibat Angin Puting Beliung

Menurut informasi yang dihimpun wartaniaga.com, angin puting beliung juga menerjang kabupaten lain. Yaitu Desa Mangkusip, Kecamatan Tanta, Kabupaten Tabalong yang mengakibatkan ambruknya 1 bangunan kubah mesjid yang ada di desa tersebut.

Nurul Yaqin salah satu saksi mengatakan sekitar pukul 15.30 waktu setempat, hujan lebat disertai angin kencang terjadi di Desa Mangkusip. “Awalnya cuaca mendung lalu disusul dengan hujan lebat disertai angin yang berputar-putar, sehingga merobohkan kubah mesjid dan menerbangkan atap rumah warga,” katanya.

Reporter : Agus/Zakir
Editor : Muhammad Zahidi
Foto : BPBD Balangan

Pos terkait

banner 468x60