Peduli Korban Gempa Lombok, BLF Galang Dana di Jalan

Wartaniaga.com, Banjarmasin- Apa yang dilakukan oleh sejumlah advokad muda yang tergabung di Borneo Law Firm ( BLF) dan mahasiswa Fakultas Hukum,ULM Banjarmasin ini patut menjadi contoh. Betapa tidak, sebagai bentuk  kepeduli terhadap sesama yang tertimpa musibah, mereka turun ke jalan untuk menggalang dana yang nantinya akan di sumbangkan ke korban gempa di Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Menurut Direktur BLF,  Muhammad Fazri, penggalag dana ini diharpakan dapat membantu meringankan beban masyarakt yang tertimpa musibah di Lombok.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

“ Semoga sedikit sumbamsing kami ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang tertimpa musibah gempa beberapa hari lalu di Lombok” ujarnya

Dirinya juga berharap, masyarakat  juga dapat mengulurakn  bantuan untuk sama-sama peduli terhadap nasib masyarakat Lombok.

“ Kami juga berharap masyarakt Banjarmasin dan sekitarnya ikut peduli terhadap nasib saudara kita yang terkena musibah” katanya seraya menambahkan aksi ini merupakan yang kedua.

Pada kegiatan yang digelar, Rabu sore (8/8) ini berhasil mengumpulkan dana sejumlah Rp 8.360.000. sehingga jumlah keseluruhan dana yang terkumpul dari kedua aksi Borneo Law Firm dan mahasiswa Fakultas Hukum, ULM sebanyak Rp 13.670.000.

Penulis : Didin Ariyadi

Foto : Dokumentasi BLF

Pos terkait

banner 468x60