Pemko Banjarmasin akan Bangun Rusunawa

Wartaniaga.com,Banjarmasin- Pemerintah Kota Banjarmasin terus melakukan penataan pemukiman agar masyarakat merasa nyaman. Berbgai wilayah yang selama ini terkesan kumuh akan ditata dan diperbaiki, salah satunya adalah  kawasan Teluk Kelayan. Diwilayah ini dalam waktu dekat akan dibangun rumah susun sewa (Rusunawa).

Walikota Banjarmasin, H Ibnu Sina kepada sejumlah wartawan mengungkapkan tahun ini akan membangun rusunawa dipemukiman padat penduduk dan salah satunya jalan Teluk Kelayan.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

“ Jalan Teluk Kelayan tahun ini akan kita sulap menjadi rusunawa, ini bertujuan untuk membantu masyarakat memiliki tempat tinggal yang nyaman dan sehat” ujarnya.

Ditambahkan Ibnu, pembangunan rusunawa ini akan di buat 4 lantai dengan katagori  type 36. “ Kita mengusulkan kepada kementerian PUPR sebanyak 5 lantai tetapi hanya 4 lantai yang disetujui dengan jumlah bangunan sekitar 93 unit” jelasnya, Rabu (12/4)

Menurutnya, pemko Banjarmasin telah memenuhi persyaratan mendapatkan bantuan dari kementerian PUPR karena telah memiliki lahan untuk dibangun.

“ Sekarang lahannya sudah tersedia, semoga 3 atau 4 bulan ke depan sudah bisa kita mulai pembangunnya” terangnya seraya menambahkan ersyaratan utama dari kementerian PUPR adalah tersedianya lahan untuk dibangun.

Selain itu, rusunawa ini juga akan dilengkapi fasilitas umum dan pendukung  yang akan dapat dimanfaatkan seluruh penghuni.

Reporetr : Dhani

Editor : Didin Ariyadi

Foto : Net

Pos terkait

banner 468x60