Wartaniaga.com, Banjarmasin- Tim Lapangan pastikan segera turun lakukan investigasi terkait penyelesaian permasalahan ntara warga Desa Rantau Bakula Kabupaten Banjar dengan PT MMI.
Hal itu dikatakan oleh anggota Komisi III DPRD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), H. Gusti Abidinsyah, S.Sos., M.M. seusai dirinya memimpin rapat persiapan tim lapangan di ruang Komisi III DPRD Provinsi Kalsel, (11/3/25) pagi.
Rapat yang dihadiri oleh Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), dan Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalsel itu, Abidinsyah mengatakan rapat ini merupakan tindak lanjut dari aduan warga Desa Rantau Bakula.
“Hari ini kita melakukan rapat untuk membicarakan teknis di lapangan. Dalam rapat ini juga disepakati bahwa Kepala Dinas ESDM Provinsi Kalsel, H. Isharwanto, S.T., M.S. sebagai ketua tim lapangan,” ujar Abidinsyah.
Tim Lapangan juga berkomitmen untuk dapat menyelesaikan permasalahan warga dengan cepat.
Editor: Aditya