” Kunci sukses penyelenggaraan SP2020 , khususnya sensus penduduk online adalah partisifasi aktif dari kita semua, oleh karena itu saya mengintruksikan kepada seluruh jajaran pemerintah daerah, dinas/instansi vertikal, maupun BUMN/BUMD yang ada di wilayah Tanah Laut untuk memberi dukungan dalam kegiatan SP2020 ” tegas Sukamta.
Kepala Badan Pusat Statistik Kabupaten Tanah Laut, Misnawati, menambahkan, SP2020 akan dilaksanakan dalam 2 periode, yakni periode pertama adalah sensus penduduk online, yaitu, seluruh pendudk Indonesia dapat secara aktif mengisi data kependudukannya secara mandiri melalui halaman website sensus.bps.go.id pada 15 Febuari sampai 31 Maret 2020.
Periode kedua yaitu kegiatan verifikasi dan pencacahan lapangan yang akan dilaksanakan pada tanggal 1 Juli sampai dengan 31 Juli 2020.
Sebelum dilakukan verifikasi lapangan, petugas sensus akan melakukan pengecekan keberadaan pendududk berdasarkan daftar penduduk, pengecekan kelapangan dan penyisiran bersama Ketua/pengurus satuan lingkungan setempat.
” Hasil sensus penduduk ini akan dijadikan dasar perumusan kebijakan pemerintah untuk perencanaan pembangunan, dengan mengetahui jumlah penduduk suatai wilayah berdasarkan jenis kelamin, umur, kelompok, pendidikan yang ditamatkan, maka pemerintah baik pusat maupun daerah bisa memperoleh gambaran tentang kebutuhan suatu wilayah ” tutup Misnawati.
Reporter/foto : Tony Widodo
Editor : Erwand