Wartaniaga.com, Banjarmasin – Sambut musim penghujan yang sering menjadi pemicu banjir di wilayah kota Banjarmasin, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) mengajak masyarakat untuk menjaga dan memelihara sungai dan drainase secara keseluruhan di kota Baiman tersebut.
Kepala Dinas PUPR Kota Banjarmasin, Arifin Noor mengatakan saat ini Dinas PUPR sedang memaksimalkan upaya pencegahan banjir pada saat musim hujan tiba nanti, pihaknya mengajak masyarakat untuk memelihara sungai dan drainase di Banjarmasin.
“PUPR tidak bisa sendirian, harus ada kolaborasi bersama masyarakat, karena itu kita adakan sosialisasi ini, guna memberi pemahaman kepada masyarakat untuk senantiasa memelihara sungai dan drainase dari segala macam pencemaran,” ucapnya disela Sosialisasi Pengelolaan dan Penataan Sungai dan Drainase di Aula Kecamatan Banjarmasin Timur, Rabu (9/10).
Menurut Arifin, dalam upaya pencegahan banjir di kota Banjarmasin perlu untuk melakukan 3 program yakni pemeliharaan bantaran sungai, kemudian normalisasi sungai berupa pengerukan sungai yang mengalami pendangkalan dan pemeliharaan masyarakat setempat.
“Poin yang ketiga ini kita sosialisasikan hari ini, bagaimana masyarakat kita bisa menjaga kebersihan sungai maupun drainase, supaya saat hujan tidak ada lagi sungai yang dangkal maupun drainase yang ngadat,” bebernya.
Sementara itu, soal sosialisasi di Kecamatan Banjarmasin timur diakui Arifin merupakan sosialisasi yang kesekian kalinya setelah Banjarmasin Utara dan Kecamatan Banjarmasin Tengah dan saat ini dilaksanakan di Aula Lantai 2 Kecamatan Banjarmasin Timur.
“Setelah ini kita akan lakukan lagi di Kecamatan Banjarmasin Selatan dan yang terakhir nanti Banjarmasin Barat,” singkatnya.
Adapun pemateri yang hadir saat sosialisasi tersebut adalah Hamdi yang merupakan pengamat lingkungan sekaligus sempat menjabat sebagai pelaksana harian Sekda Kota Banjarmasin beberapa waktu yang lalu.
Reporter : Aditya
Editor : Mukta
Photo : Aditya