Wartaniaga.com, Banjarmasin – Automatic Teller Machine (ATM) atau juga disebut Anjungan Tunai Mandiri milik bank BNI tidak bisa digunakan alias mati total.
Akibatnya sejumlah nasabah tidak dapat mengambil uang tunai karena mesin ATM macet, mati dan tidak berfungsi sebagaimana layaknya.
Hary salah seorang nasabah merasa kecewa, karena ATM BNI di dekat rumahnya mati total, untungnya punya rekening lain sebagai backupnya.
“Iya mas, saya kira ATMnya sudah baik, makanya saya ke sini untuk membayar keperluan dirumah, ini sudah 3 hari mati dari kemaren”ujar warga jalan Gatot Subroto ini,Jum’at (3/2).
Di sepanjanh jalan Gatot ini cuma ada 2 ATM BNI lanjutnya, 1 didepan Alphamart tapi sudah tidak berfungsi lagi dan 1 lagi di depan rumah makan
Menurut pantauan media ini, ada beberapa titik yang saat ini ATM nya mati total, pertama di muka kafe Arwana Banua Anyar atau Jalan P Hidayatullah, kedua di jalan Gatot Subroto.
Kemudian depan mini market Yuyun Teluk Tiram, ini terlihat non aktif. Padahal tempat-tempat strategis dan jalan-jalan protokol di wilayah Banjarmasin.
Saat dihubungi Pimpinan unit cabang BNI A Yani km 3.5, Dani mengatakan bahwa kemungkinan ada jaringan atau listrik yang rusak.
“Kemungkinan ada jaringan yang rusak, tetapi kami tidak berwenang untuk itu. Di sini kami hanya sebagai pelayanan nasabah,”ujarnya.
Untuk lebih jelasnya lanjut Dani, bisa mendatangi kantor BNI jalan Lambung Mangkurat bagian ATM.
Sementara itu, saat media ini mendatangi kantor pelayanan ATM BNI, para pimpinan atau yang berwenang sedang rapat Zoom Meting dengan pusat.
“Mohon maaf pak, kami sudah menghubungi pimpinan. Tetapi belum bisa menemui untuk konfirmasinya, karena pimpinan sedang Zoom Meting dengan kantor pusat,”ujar Humaidi Security bank BNI tersebut.
Editor: Eddy Dharmawan.