Wartaniaga.com, Banjarbaru – Surat Edaran Dirjen P2P Kemenkes Nomor HK.02.02/C/380/2023 tanggal 20 Januari 2023 menyatakan bahwa mulai Selasa 24 Januari 2023 pemberian dosis ke-4 bagi masyarakat umum, Sabtu (21/1/2023).
Menyikapi hal itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarbaru, dr Juhai Trianty Agustina menyatakan siap untuk melaksanakan vaksinasi untuk masyarakat umum khususnya di Banjarbaru.
“Yang penting di aplikasi sudah muncul tiket untuk dosis ke-4, bagi yang sudah dosis 3 dengan jarak minimal 6 bulan,”ujarnya kepada media ini, Sabtu (21/1).
Kadinkes mengatakan pentingnya vaksin Boster untuk masyarakat umum, sebelumnya hanya untuk para tenaga kesehatan (Nakes) di lingkungannya.
Vaksin Boster sangat diperlukan, pertama memutus mata rantai penularan Covid-19. Kedua, meningkatkan imunitas tubuh dalam melawan virus Corona. Ketiga, meningkatkan efektivitas vaksin Covid sebelumnya dan ke-empat, membentuk kembali antibodi dan untuk perpanjangan perlindungan terhadap Covid-19.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalsel dr H Diauddin MKes saat dihubungi Wartaniaga.com mengatakan sudah menyampaikan Surat Edaran ini keseluruh kabupaten/kota di Kalimantan Selatan.
“Selain mengontrol persediaan stok vaksin di masyarakat untuk vaksinasi Boster ke-2 ini, karena PPKM tidak diberlakukan lagi, maka vaksinasi ini adalah upaya kita untuk menjaga diri dan imunitas tubuh terhadap Covid-19,”pungkasnya.
Editor: Eddy Dharmawan