Hasnur Group Konsisten Dukung Haul ke – 19 Guru Sekumpul 2024

Wartaniaga.com,Martapura– Dalam membantu jalannya acara Haul ke-19 KH Muhammad Zaini Abdul Ghani (Guru Sekumpul), Hasnur Group berikan bantuan ke panitia Haul ke – 19 Guru Sekumpul, Sabtu (13/1/2024).

Penyerahan Bantuan ini pun diserahkan secara langsung oleh H Yuni Abdi Nur Sulaiman (H.Iyun) dimana selaku Perwakilan Keluarga dan Direktur Hasnur Group yang diterima langsung Imam Mushala Arraudah Sekumpul, KH Sya’duddin.

Ia menyampaikan pihaknya seperti yang telah dilakukan ditahun tahun sebelumnya bahwa Hasnur Group selalu ikut andil untuk memperingati Haul Guru Sekumpul.

“Seperti tahun-tahun sebelumnya, di Haul Abah Guru Sekumpul ini Alhamdulillah Hasnur Group kembali ikut berpartisipasi dengan memberikan bantuan untuk acara haul,” ujarnya.

“Bantuan untuk haul diserahkan pada hari ini dan diterima langsung oleh Guru KH Sya’duddin (Imam Musholla Arraudah Sekumpul),” tuturnya.

Ia juga mengungkapkan bahwa Hasnur Group akan selalu berusaha membantu kelancaran dalam pelaksanaan Haul Guru Sekumpul.

“Kita akan terus berusaha membantu demi kelancaran Acara Haul Abah Guru, dan kita juga akan ikut membangun posko relawan untuk acara Haul Abah Guru Sekumpul ini,” tandasnya.

Editor:Ahmad Yani

Pos terkait

banner 468x60