Peseban Banjarmasin Bantai Gasib Barabai 9-0

Pemain Peseban Banjarmasin melakukan selebrasi usai Akrom (3) mencetak gol ke gawang Gasib Barabai di stadion Green Yakin Soccer field, Kamis (23/11) sore.

Wartaniaga.com, Martapura – Ganas!!! mungkin satu kata yang tepat menggambarkan penampilan Peseban Banjarmasin di babak penyisihan grup B Liga 3 Zona Kalsel kontra Gasib Barabai.

Pasukan Buaya Kuning menggunduli tamunya tersebut dengan skor telak 9-0 di Lapangan Green Yakin Soccerfield, Kamis (23/11) sore.

Bermain di bawah guyuran hujan lebat, kedua tim tampak kesulitan menjalankan permainan bola-bola pendek.

Peseban yang sangat membutuhkan tambahan poin penuh langsung bermain menekan sejak awal laga. Hasilnya dua tendangan spekulasi dari fullback kiri Peseban, Akrom di menit ke-3 dan ke-7 tidak mampu diantisipasi oleh penjaga gawang Gasib, Heri Andini.

Peseban kembali menambah gol di menit ke-15 melalui aksi individu Hardianor, 3-0 untuk Peseban. Sebelum turun minum, Rona Fatahillah kembali memperlebar jarak melalui sepakan penaltinya di menit ke-45, skor 4-0 menutup jalannya babak pertama untuk tuan rumah.

Memasuki babak kedua, Peseban yang dalam keadaan kepercayaan diri tinggi, tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan mencetak gol.

Hasilnya, gol tambahan di babak kedua dimulai setelah pemain belakang Gasib, Dicky Pangestu melakukan gol bunuh diri di menit ke-49.

Tak berhenti disitu, Peseban menutup kemenangan mereka dengan tambahan gol dari sang kapten, Habel Ronal (72′,82′), Ana Supriatna (76′) dan di genapkan oleh Doly Armando di menit ke-87.
Hingga peluit panjang ditiupkan, skor 9-0 menutup jalannya pertandingan untuk kemenangan Peseban Banjarmasin.

Atas hasil ini, Peseban masih berada di posisi ketiga dengan perolehan 10 poin. Sedangkan di laga lain, pemuncak klasemen grup B, PS Kab Tapin takluk atas tuan rumah Persetala Tanah Laut dengan skor tipis 1-0.

Di laga lain grup A, tuan rumah Persepan Pagatan berhasil menaklukkan Kotabaru FC dengan skor tipis 1-0 dan tuan rumah Talenta Banua juga membantai Persebaru Banjarbaru dengan skor 5-0.

Usai laga, Pelatih kepala Peseban, M Noor Rasyidi mengaku bersyukur atas hasil luar biasa ini. “Sungguh luar biasa, hasil ini patut kami syukuri, setidaknya menegaskan bahwa kami masih bisa bersaing untuk lolos di grup ini,” katanya.

Secara permainan, pelatih yang akrab disapa Amat Ba itu mengatakan bahwa pemainnya mampu menjalankan intruksi dengan baik di atas lapangan.

“Mereka terlihat bermain lebih enjoy dan juga tidak meremehkan lawannya, semoga performa ini bisa terus dipertahankan hingga partai terakhir di grup B kontra Persetala,” harapnya.

Sisi lain, pelatih Gasib Barabai, Safrudin Noor mengakui kekalahan mereka atas Peseban di laga ini. “Kami memang kalah kualitas, selain itu kami tidak membawa skuad penuh kami, dan inilah hasil yang harus kami terima,” pungkasnya.

Editor : Fairuz Reza Fahlevi

Pos terkait

banner 468x60