Modal Utama Bank Kalsel People dan IT Development

Modal Utama Bank Kalsel People dan IT Development

Wartaniaga.com, Banjarmasin – Bank Kalsel Pusat perlahan mulai berbenah dengan menciptakan kantor cabang (KC) di berbagai daerah sehingga menjadi bank swasta nasional, hal ini diawali melalui pembenahan dari internal Bank Kalsel terlebih dahulu.

Direktur Utama Bank Kalsel Pusat, Agus Syabarrudin, mengucapkan ada dua poin penting yang menjadi pokok acuan dalam pembenahan serta menjadi bekal bagi Bank Kalsel agar bisa mencapai kesuksesan disetiap KC.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

“Kita lakukan pembenahan people development dan IT development agar mampu berdaya saing,” ucapnya kepada wartaniaga.com saat berada di Gedung Bank Kalsel, jalan Lambung Mangkurat, Selasa (15/10/19).

Agus menjelaskan people development meliputi karyawan yang setidaknya harus memiliki modal berupa pengetahuan dan keterampilan yang unggul dalam menjalankan program sebuah perusahaan.

Selanjutnya, ia menyadari pada saat ini Indonesia sedang berada di era digital yang sangat maju, tentunya perusahaan harus mempersiapkan teknologi mumpuni untuk menyongsong kemajuan zaman tersebut.

“Dua ini menjadi prioritas kita sehingga Bank Kalsel siap bersaing,” tegasnya.

Sementara itu, Agus berprinsip Bank Kalsel tidak hanya menjadi jagoan di Provinsi Kalimantan Selatan sendiri tetapi juga menjadi jagoan di daerah dan pulau lain.

Reporter : Aditya
Editor : Mukta
Photo : Aditya

Pos terkait

banner 468x60