Antisipasi Resiko Bencana, Pemkab HSS Gelar Rapat Terbatas Bersama Instansi Terkait

Wartaniaga.com,Kandangan- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Selatan (HSS) menggelar rapat terbatas penanggulangan bencana bersama instansi terkait, Senin (20/01/2025).

Kegiatan yang berlangsung di Aula Rakat Mufakat (Ramu) ini sendiri dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) HSS, Muhammad Noor dan diikuti beberapa kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) setempat.

Sekda HSS, Muhammad Noor mengatakan, rapat terbatas kali ini merupakan langkah awal Kabupaten HSS dalam mempersiapkan diri terhadap berbagai potensi bencana alam.

“Kesiapsiagaan terhadap potensi bencana itu sangat penting, terlebih pada saat cuaca ekstrim seperti sekarang,” ucap Muhammad Noor.

Lebih lanjut, ia meminta seluruh OPD dan dinas terkait dapat lebih konsen terhadap potensi bencana, khususnya saat curah hujan tinggi yang melanda Bumi Rakat Mufakat.

“Curah hujan tinggi bisa menimbulkan bencana banjir, tanah longsor, dan angin puting beliung. Saat ini di Kecamatan Kalumpang sudah ada yang terdampak banjir,” tuturnya.

Sementara itu, Pemkab HSS berencana akan melakukan penanganan terhadap 477 Kepala Keluarga (KK) di Kecamatan Kalumpang yang terdampak banjir.

“Insyaallah besok akan kita salurkan bantuan untuk masyarakat terdampak banjir, sehingga diharapkan bisa meringankan beban mereka,” tandas Muhammad Noor.

Ia berharap, seluruh OPD dan Instansi terkait bisa terus menjalin komunikasi dan koordinasi yang intens dalam upaya penanggulangan bencana kali ini.

“Penanggulangan bencana tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, namun menjadi kewajiban kita semua termasuk elemen masyarakat. Mari kita bahu membahu mengurasi risiko bencana,” pungkasnya.

Reporter:Amutz
Editor:Reza

Pos terkait

banner 468x60