Wartaniaga.com, Amuntai- Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Raden Suria Fadliansyah, M.Pd memberikan arahan kepada ASN di lingkungan Sekretariat Daerah HSU terkait evaluasi kinerja ASN menjelang akhir tahun 2022, Senin (19/12).
Pj. Bupati HSU mengajak seluruh ASN untuk terus meningkatkan kerjasama melanjutkan pembangunan yang ada di Kabupaten Hulu Sungai Utara.
“Terimakasih atas kerja keras jajaran Pemkab HSU, baik kepada ASN maupun tenaga kontrak yang telah membantu berjalannya roda pemerintahan maupun pelayanan kepada masyarakat,” ucapnya.
Ia mengatakan tahun 2022 sebentar lagi akan berakhir, untuk itu kepada seluruh ASN untuk optimalisasi sisa waktu anggaran 2022 agar secepatnya menyelesaikan tugas-tugas yang belum terselesaikan, baik administrasi maupun tugas-tugas yang ada dilapangan.
Selain itu kepada seluruh ASN Suria juga berpesan untuk terus meningkat kinerja dan kedisiplinan di tahun 2023 yang akan datang
“Jadilah ASN yang mengabdi dan bekerja sepenuhnya untuk masyarakat,” pesan Suria.
Reporter : Darma Setiawan
Editor: Aditya