Breaking News

Tandatangani Deklarasi Anti Korupsi, JMSI Komitmen Berantas Korupsi di Semua Lini

Wartaniaga.com, Kendari – Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) melakukan deklarasi penandatanganan anti korupsi tepat di Hari Pers Nasional (HPN) di Kendari, Sulawesi Tenggara.

Mewakili Ketua Umum Teguh Santosa, Sekretaris Jenderal (Sekjen) JMSI Mahmud Marhaba bersama pengurus daerah (Pengda) lainnya menyatakan siap mendukung pemberantasan korupsi yang dilakukan oleh KPK RI.

“JMSI siap mendukung pemberantasan korupsi yang dilakukan oleh KPK RI. Lawan korupsi, yes. Lawan korupsi, yes. Lawan korupsi, yes,” ucap Mahmud Marhaba serentak bersama seluruh pengda di Tugu MTQ landmark Kota Kendari, Rabu (9/2).

Ia tegas menyatakan bahwa hari ini JMSI mendeklarasikan, menandatangani dan ingin melibatkan masyarakat untuk memberantas korupsi hingga ke akar-akarnya.

“Kami menyatakan pada dunia bahwa JMSI siap mendukung apa yang dilakukan KPK, kita semua ingin memberantas korupsi sampai ke akar-akarnya,” tegasnya.

IMG_20230527_085440
Bapenda Kalsel Terus Lakukan Inovasi Tingkatkan PAD Sektor PKB dan BBNKB
Wartaniaga.com, Jakarta– Direktur Pendapatan Daerah Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia Dr Hendriawan...
Read More
IMG-20230526-WA0004
Sespim Lemdiklat Polri Diingatkan untuk Menjadi Pemimpin yang Berintegritas dan Kreatif
Wartaniaga.com, Bandung-Sebanyak 249 Peserta Didik Sekolah Staf dan Pimpinan Menengah (Sespimen) mengikuti...
Read More
IMG_20230526_133958
Perdalam Bidang Kehumasan dan Media, Sekretariat DPRD Kalsel Boyong Wartawan Pressroom ke DPR RI
Wartaniaga.com, Jakarta – Meningkatkan kinerja dalam bidang kehumasan dan media, Sekretariat DPRD Provinsi...
Read More