Wartaniaga.com, Banjarbaru – Walikota Banjarbaru HM Aditya Mufti Ariffin meresmikan Taman Van Der Pijl sebagai Ruang Bermain Ramah Anak (RBRA) di Kota Banjarbaru.
Bertempat di Area Playground Taman Van Der Pijl Banjarbaru. Walikota Aditya didampingi Pj Sekdako Banjarbaru Gustafa Yandi, Kadis Perkim Abdussamad, Jum’at (10/1).
Ruang bermain anak merupakan suatu upaya percepatan Kabupaten/Kota layak anak untuk mewujudkan Indonesia Layak Anak pada tahun 2030.

Hal ini diperkuat dengan disahkannya Peraturan Presiden Nomor 25 Tahun 2021 tentang Kebijakan Kabupaten/Kota Layak Anak.
Restorasi Taman Van Der Pijl ini, selain memperbaharui cat menara air hingga warnanya kembali cerah, juga ada air mancur menari dan area bermain anak.
Untuk fasilitas bermainnya sudah berstandar nasional sehingga aman bagi anak-anak,” ujar Walikota Aditya saat memberikan sambutan.
Saat ini lanjutnya, Kota Banjarbaru sudah memiliki ruang bermain ramah anak, yaitu Taman Bumi Cahaya Bintang yang telah distandarisasi dan disertifikasi Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI.
Kemudian, tahun ini Kota Banjarbaru akan mengajukan penilaian Taman Mawar Lansia, Taman Ramah Anak Landasan Ulin, dan Taman Van Der Pijl ini sebagai ruang bermain ramah anak yang terstandarisasi.
“Insya Allah tahun Ini akan diajukan sertifikasi sebagai Taman Ramah Anak ke Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia,” tandas Aditya.
Acara ini juga dihadiri para pejabat lingkup Kota Banjarbaru, serta masyarakat yang membawa anak-anak nya untuk menikmati dan bermain di Taman Van Der Pijl.
Editor : Eddy Dharmawan