Wartaniaga.com. Amuntai – Seusai mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Hulu Sungai Utara (HSU) untuk mengikuti Pilkada serentak tahun 2024. Bakal calon pasangan Bupati dan Wakil Bupati HSU H Sahrujani dan Hero Setiawan (SAJIWA), menggelar Deklarasi di Gedung Serba Guna, jalan Suwandi Sumarta, Amuntai, Kamis (29/8).
Sekitar empat ratusan lebih pendukung dan simpatisan dari partai pengusung pasangan SAJIWA membludak menghadiri acara deklarasi tersebut. Pendukung dan simpatisan banyak yang berada di luar gedung, karena tidak dapat masuk untuk menyaksikan langsung acara deklarasi tersebut.
Tampak hadir juga pengurus dan anggota DPRD Kabupaten HSU dari partai pengusung, yakni, Partai Golkar, Gerindra, NasDem, Demokrat, PDI Perjuangan, dan Partai Gelora.
Dalam orasinya, HJani panggilan akrabnya calon bupati, mengatakan, kenapa dia mengajak Hero Setiawan untuk menjadi wakilnya nanti, karena dia merupakan seorang ahli pertanian, sebentar lagi dia memperoleh gelar S3 bidang pertanian.
“Daerah kita HSU tidak ada mempunyai sumber daya alam (SDA) , yang ada hanya hamparan rawa yang luas sekali. Jadi kita harus bisa mempaatkan semaksimal mungkin hamparan rawa tersebut menjadi lahan pertanian, perikanan, dan perkebunan” Ujarnya
Jadi ujar Ketua DPD Partai Golkar HSU ini, dia sangat pas sekali dia menggandeng Hero Setiawan yang merupakan ahlinya bidang pertanian untuk bersama – sama membangun daerah yang kita cintai ini
Dia pun berjanji apabila pasangan SAJIWA diberikan amanah untuk memimpin HSU di Pilkada nanti, akan mengajak anggota dewan bersam-sama untuk mencari dan menjurak dana anggaran pusat untuk kepentingan pembangunan di daerah ini
“Kita harus bisa mencari dana ke pusat, karena PAD kita kecil. Daerah kita tak punya SDA, jadi kita harus bersama- sama bersatu mencari dana pusat tersebut,” tutupnya.
Reporter : Darma Setiawan
Editor : Aditya