Edukasi Wisatawan, Disbudpar Tambah Papan Informasi di 10 Situs Bersejarah

Edukasi Wisatawan, Disbudpar Tambah Papan Informasi di 10 Situs Bersejarah

Wartaniaga.com,Banjarmasin- 10 situs bersejarah yang ada di Kota Banjarmasin kini sudah dilengkapi dengan papan informasi yang dipasang oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Banjarmasin.

Kepala Seksi Pembinaan Kepurbakalaan dan Cagar Budaya, Disbudpar Kota Banjarmasin, Andy Pahwanda, menyebut pembuatan papan informasi tersebut berisi informasi dari terbentuknya suatu situs bersejarah tersebut.

“Isinya tentang asal usul dari situs itu sendiri,” ucapnya saat ditemui wartaniaga.com, Jumat (30/01) Siang.

Disbudpar Tambah Papan Informasi di 10 Situs Bersejarah

Menurutnya, papan informasi tersebut bertujuan untuk menginformasikan sekaligus mengedukasi wisatawan khususnya masyarakat Kota Banjarmasin, untuk lebih mengenal dan menghargai situs bersejarah yang ada di wilayah dengan julukan Kota Baiman itu.

Pos terkait

banner 468x60