Wartaniaga.com, Banjarmasin – Walikota Banjarmasin, H Ibnu Sina sebut warga Banjarmasin tak perlu bersusah payah jauh jauh keluar negeri untuk menikmati salju. Kini di kota Seribu Sungai telah hadir wahana rekreasi salju dengan tajuk Snow Kingdom Roadshow to Banjarmasin 2019.
H Ibnu Sina mengatakan dibukanya wahana permainan dan tempat rekreasi keluarga bernuansa salju itu guna menambah wawasan dan pengalaman warga kota Banjarmasin, terutama bagi anak-anak yang menjadikan tempat tersebut sebagai wahana bermain.
“Jadi tidak usah jauh-jauh lagi keluar negeri untuk merasakan salju karena setiap hari menggunakan 20 ton es salju serut di Banjarmasin juga bisa merasakannya,” ujarnya kepada wartaniaga.com usai meresmikan wahana Snow Kingdom, Sabtu (19/10).
Ibnu pun melanjutkan, event tersebut dilaksanakan selama 36 hari yakni mulai tanggal 12 Oktober hingga 17 November mendatang dengan mengambil lokasi di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Taman Kamboja, Jalan H Anang Adenansi, Banjarmasin Tengah.
“Wahana ini selama sebulan penuh akan dibuka, ini akan menjadi destinasi wisata baru bagi masyarakat untuk menikmati hari libur bersama keluarga,” ucapnya.
Sementara itu, Ibnu menambahan tidak hanya wahana salju, di Snow Kingdom juga terdapat wahana rumah hantu dan wahana bermain lainnya serta dilengkapi dengan beragam pentas, dari artis papan atas dan puluhan stand UKM yang akan memeriahkan tempat hiburan temporal itu.
“Mudah-mudahan ini bisa secara rutin setiap tahun bisa berlangsung,” tutupnya.
Reporter : Aya
Editor : Mukta
Photo : Aya