DPPKB Apresiasi Seluruh Mitra Kerjanya

Wartaniaga.com, Amuntai- Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) apresiasi mitra kerja yang tergabung dalam mensukseskan Pelayanan Keluarga Berencana (KB).

Kepala DPPKB HSU, Hj. Anisah Rasyidah Wahid mengatakan, mitra kerja yang sangat sangat intim, seperti Ikatan Bidan Indonesia HSU, Para TNI, Baznas, PKK, Para Koordinator Penyuluhan KB, dan kader-kader yang ada didesa, tentunya sebagai ujung tombak selalu berkeliling ke rumah – rumah warga untuk memberikan penyuluhan, memberikan edukasi, memberikan pemahaman kepada masyarakat bagaimana cara ber KB yang baik, disamping tidak kalah pentingnya bidan bidan desa.

“Terima kasih kepada para mitra kerja yang selalu bergandengan tangan dalam bekerjasama untuk melayani masyarakat,” bebernya.

Lanjut Anisah, berdasarkan surat dari Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Kalsel kemarin, telah dilayangkan bahwa Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) sebagai Juara pertama untuk pendataan Keluarga Tahun 2021 Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan.

“Insyaallah subuh ini jam 3 saya berangkat ke pelaihari beserta kepala bidang KS, untuk penyerahan piagam penghargaan dari BKKBN Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel),” ucapnya.

Penyerahan piagam penghargaan akan dilaksanakan besok tanggal 17 Juni 2021, di Balairung tuntung pandang Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan.

Reporter: Darma Setiawan
Editor: Aditya

Pos terkait

banner 468x60