Wartaniaga.com. Amuntai – Mendukung Haul ke 1 Abah Guru Danau, Kapolda Kalimantan Selatan, Irjen Pol Rosyianto Yudha Hermawan, S. IK, SH, MH, dan Kapolres Hulu Sungai Utara (HSU) AKBP Meilki Bharata, SH, S.IK, serahkan tiga ekor sapi untuk kegiatan tersebut, di Kecamatan Danau Panggang, Kabupaten HSU, Jum’at (17/1).
Penyerahan sapi diserahkan langsung oleh Kapolres HSU AKBP Meilki Bharata, SH, S. IK, kepada keluarga dan panitia Haul Abah Guru Danau.
Kapolres HSU AKBP Meilki Bharata, SH, S, IK, mengatakan, penyerahan bantuan sapi ini adalah bentuk kepedulian kami terhadap kegiatan keagamaan di masyarakat.
“Kami berharap bantuan ini dapat memberikan manfaat dan memperkuat tali silaturahmi antara Polri dan masyarakat. Kami akan terus mendukung kegiatan-kegiatan positif yang dapat meningkatkan kerukunan dan kebersamaan di daerah ini” ucap Kapolres HSU
Reporter :Darma Setiawan
Editor :Aditya