Sambut HUT ke-27 Hasnur Group Gelar Turnamen Mini Soccer

Wartaniaga.com,Banjarmasin– Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-58 Hasnur Group, pada 27 Agustus 2024 mendatang, Perusahaan yang dibangun oleh Almarhum H Abdussamad Sulaiman HB dan Almarhumah Hj Nurhayati ini menyelenggarakan turnamen Mini soccer bertajuk “Fun Match Day Mini Soccer” yang diadakan, di Upik arena Mini Soccer, Banjarmasin, Rabu, (7/7/2024).

Kegiatan itu merupakan rangkaian acara dalam menyambut HUT ke-58 ini, dimana sebelumnya sudah dibuka secara seremonial di Triboon Sport Jakarta dan Kalimantan Selatan (Kalsel) pada 1 Agustus 2024.

Sebanyak 14 tim dari seluruh perusahaan internal Hasnur Group di Kalimantan Selatan dan Tengah ikut serta dalam memeriahkan Hari Jadi Perusahaan Hasnur Group ini.

Turnamen dibuka secara langsung oleh Hasnuryadi Sulaiman, selaku Komisaris PT Hasnur Group.

Tak hanya untuk memeriahkan Hari Jadi Perusahaan, pertandingan antar perusahaan internal ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar karyawan, dan memberikan wadah untuk berolahraga bersama.

Hasnuryadi Sulaiman mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai tanda syukur pihaknya atas usia perusahaan yang ke 58 sejak pertama kali didirikan oleh kedua orangtuanya, Yakni almarhum H Abdussamad Sulaiman HB dan almarhumah Hj Nurhayati pada tahun 1966.

“Mudah mudahan Hasnur group semakin bisa memberikan manfaat untuk Banua Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah dan seluruh wilayah kerja perusahaan di Indonesia,” harapnya.

Dengan usia yang terbilang sudah tidak muda lagi tersebut, Bang Hasnur sapaan mengharapkan dengan izin sang pencipta bisa bersama-sama dengan masyarakat untuk terus mengabdi kepada negara Indonesia.

Lebih lanjut, Bang Hasnur juga berpesan, kepada para peserta yang bertanding untuk tetap menjaga silaturahmi dan kekeluargaan.

“Tidak mencari siapa yang menang dan kalah. Karena bukan sebuah kompetisi dan ini untuk kebersamaan kita, mempererat kekeluargaan guna semakin bersatu dalam menjalankan tugas dan kewajiban sebagai karyawan Hasnur Group yang selalu mengedepankan kepentingan nasional serta masyarakat disekitarnya,” tuturnya.

Sementara Rehan selaku panitia pelaksana kegiatan menuturkan, kegiatan diikuti seluruh anak perusahaan Hasnur Group.

Yakni PT Magma Sigma Utama, Global Islamic Boarding School, Yayasan Hasnur Centre, Hasnur Group Alalak, PT Energi Batubara Lestari, PT Hasnur Riung Sinergi site AGM, PT Barito Putera Plantation, PT Hasnur Citra Terpadu dan PT Hasnur Riung Sinergi site EBL.

PT Hasnur Riung Sinergi Site BRE, Hasnur Group Sungai Puting, Hasnur Group Banjarbaru, PT Bhumi Rantau Energi dan Kerukunan Keluarga Bakumpai.

Rehan juga mengungkapkan, kegiatan ini merupakan yang pertama kali dilaksanakan pihaknya dalam rangka memperingati HUT perusahaan.

“Kita lihat antusiasnya, karena tahun kemarin kita ke futsal dan ada beberapa pelajaran yang kita ambil. Tapi intinya tujuannya untuk kebersamaan seluruh karyawan Hasnur group di momen ulang tahun ini dan kita semua bisa saling kenal,” pungkasnya.

Editor:Ahmad Yani

Pos terkait

banner 468x60