Wartaniaga.com, Paringin – Sebanyak 18 Desa di Kecamatan Batumandi mendapatkan bantuan beras dari Badan Pangan Nasional (Bapanas).
Hal ini disampaikam oleh Enumerator Kecamatan Batumandi, Randiani saat mendampingi penyaluran bantuan beras dari Kementerian Sosial yang bekerjasama dengan Badan Pangan Nasional (Bapanas) serta Bulog di seluruh desa di Kecamatan Batumandi, Rabu (11/10/23)
Ia juga menambahkan untuk total beras yang disalurkan ada 9.540 kilogram yang terbagi setiap karung 10 kilogram.
“Yang kita salurkan ada 954 karung beras setiap karungnya itu berisi 10 kilogram beras,” ucap Randiani
Lebih lanjut Randiani menyampaikan, bantuan beras ini sudah masuk tahap kedua yang mana sebelumnya dilakukan pada Bulan September lalu.
Terakhir Randi berharap semoga bantuan yang disalurkan bisa bermanfaat dan membantu para penerima untuk memenuhi kebutuhan pangan khususnya beras.
Reporter : Siti Nurjanah
Editor :Reza