Wartaniaga.com, Amuntai- Sebanyak 8 orang petugas kebersihan di kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) mendapat reward dan penghargaan dari Dinas Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup ( Disperkim – LH) setempat.
Kepala Dinas Disperkim-LH, H.Hermani Johan mengatakan penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi pihannya terhadap petugas yang bekerja keras untuk membersihkan kota Amuntai.
“ Meskipun nilainya tak begitu berarti tetapi inilah bentuk apresiasi yang bias kami berikan,” ujarnya saat apel pagi di halaman kantor Disperkim-LH, Senin (13/2).
Dikatakannya, 8 orang petugas kebersihan yang menerima reward ini terdiri dari petugas seperti penyapuan, perantingan, sampah dan sopir.
“ Semua petus rajin, tetapi ada penilaian tersendiri bagi mereka yang beruntung hari ini,” jelasnya.
Ditambahkan Hermani, petugas kebersihan yang dimiliki Disperkim-LH HSU lebih dari 200 orang yang tersebar dibeberapa tempat dan bagian kerja masing-masing.
“ Mereka semua rajin dan giat bekerja tapi kami harus memilih di antara lebih dari 200 orang untuk menjadi motivasi teman-teman lainnya,” ucapnya.
Ia juga mengungkapkan tidak menutup kemungkinan ke depan penghargaan juga akan diberikan p kepada pegawai di kantor atau bagian administrasi
“ Semua kerja perlu dihargai, bias jadi nanti pegawai kantor yang kita nilai dan mendapat reward,” tutupnya.
Acara dilanjutkan dengan penyerahah piagam penghargaan dan 1 buah kipas angin kepada masing- masing petugas yang terpilih.
Reporter : Darma Setiawan
Editor : Aditya