Ketua Kadin Tala : Akibat Pandemi, Aktivitas Masyarakat Terbatas, Perekonomian pun Terimbas

Wartaniaga.com, Pelaihari – Aksi dukungan dunia usaha kepada permerintah untuk mempercepat pemberian vaksin Covid-19 melalui vaksinasi mandiri ditunjukan oleh Kamar Dagang Industri ( Kadin ) Kabupaten Tanah Laut.

Ketua Kadin Kabupaten Tanah Laut Hj Orbawati S.Sos., M.M menuturkan roda perekonomian saat ini mengalami perlambatan akibat pandemi, berbagai macam aktivitas warga menjadi sangat terbatas sehingga perekonomian pun mendapat imbas.

Salah satu upaya agar meningkatkan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat untuk kembali beraktivitas adalah dengan melakukan vaksinasi.
” Apabila masyarakat sehat Insya Allah secara perlahan roda perekonomian akan bisa berjalan ” tuturnya usai melakukan vaksinasi mandiri bersama pengurus Kadin Tanah Laut d dampingi salah satu pengusaha di Kabupaten Tanah Laut Hj Asti Novitawati.

Ketua Kadin Tanah Laut yang saat ini tengah mengejar gelar doktor di Universitas 17 Agustus ( UNTAG ) Surabaya sekaligus merupakan salah satu dosen di Uniska tersebut menambahkan, di Kabupaten Tanah Laut sendiri banyak terdapat perusahaan yang memiliki ribuan karyawan, sebagai upaya mendorong gerak laju ekonomi dirinya menekankan bahwa betapa pentingnya faktor kesehatan bagi para karyawan tersebut.
Dengan adanya vaksinasi mandiri/gotong royong tentu saja akan semakin banyak masyarakat atau karyawan yang terlindungi, sehingga akan membangun ” herd immunity ” ( kekebalan kelompok ).

Dengan dilakukannya vaksinasi tentu saja akan memberikan rasa aman dan nyaman kepada para karyawan, sehingga mereka dapat bekerja dengan rasa tenang, aman dan nyaman yang tentu saja bisa meningkatkan produktivitas mereka dalam bekerja.
” Kadin Tanah Laut siap bekerjasama dengan Dinas Kesehatan, Dinas Ketenagakerjaan dan Polres Tanah Laut untuk masalah ini ” tegas Hj Orbawati.

Wakil Ketua Umum Bidang Perdagangan Hj Astri Nopitawati menambahkan kesehatan dan perekoniam merupakan dua hal yang tidak bisa dipisahkan, oleh karena itu diperlukan kerjasama yang solid dari semua pihak termasuk masyarakat.
” Kesehatan merupakan faktor penting dalam perekonomian nasional, oleh karena itu harus mendapatkan perhatian dan prioritas ” ucapnya.

Penulis : Tony Widodo

Pos terkait

banner 468x60