Terpilih Secara Aklamasi, Munawari Dipercaya Pimpin Ketua PBSI HSU

Ketua PBSI HSU, Munawari S.Sos

Wartaniaga.com. Amuntai – Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) Munawari, S.Sos, dipercaya menjadi Ketua Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kabupaten HSU periode 2025 – 2029.

Ditetapkannya Ketua Partai NasDem Kabupaten HSU ini, setelah para Ketua PB yang ada di daerah ini secara aklamasi memilih Munawari sebagai Ketua dalam Musyawarah Kabupaten yang dilaksanakan di kantor KONI HSU, Amuntai, Sabtu (18/1).

Ketua Tim Penjaringan Bakal Calon Ketua PBSI Kabupaten HSU, Ahmad Raihan Hasa, menjelaskan, terdapat 13 PB yang ada di Kabupaten HSU, hadir memberikan dukungan dan memberikan hak suaranya secara aklamasi kepada mantan Kepala Desa Palimbangan Gusti, sebagai orang nomor satu di PBSI HSU.

“Saya berharap dengan terpilihnya beliau, perkembangan olahraga bulutangkis di Kabupaten HSU, dapat kita wujudkan, sehingga bisa maju, meraih prestasi dan mengharumkan nama daerah yang kita cintai ini” ujarnya.

Sementara ketua terpilih Munawari, mengucapkan terimakasih kepada peserta Musyawarah Kabupaten, yang telah memberikan kepercayaan dan dukungan kepadanya untuk memimpin PBSI HSU.

“Saya bertekad untuk memajukan cabang olahraga bulutangkis, agar atlit – atlit kita bisa berkembang dan meraih prestasi baik di tingkat provinsi maupun di level nasional” jelasnya.

Reporter : Darma Setiawan
Editor : Fairuz Reza

Pos terkait

banner 468x60