Ketua DPRD Kotabaru Hadiri Rapat Pleno Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Kotabaru

Ketua DPRD Kotabaru Hadiri Rapat Pleno Penetapan Bupati dan Wakil Bupati Kotabaru

Wartaniaga.com,Kotabaru- Ketua DPRD Kotabaru Suwanti hadiri Rapat Pleno terbuka KPU Kotabaru agenda penetapan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kotabaru terpilih pada Pilkada 2024.

Acara ini, bertempat di Hotel Grand Surya Kotabaru Kamis (9/1/2025).

Turut berhadir juga Forkopimda Kotabaru, Staf Ahli Setda Kotabaru, Pimpinan Partai Politik, dan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se-Kotabaru.

Terlihat sekali dalam acara ini, Suwanti memberikan dukungan penuh terhadap jalannya proses demokrasi yang ada di Kotabaru.

Prosesnya dipimpin oleh Ketua KPU Kotabaru, Andi Muhammad Saidi. Disitu dibacakan Surat Keputusan KPU Kotabaru Nomor 05 Tahun 2025 yang menetapkan pasangan calon Muhammad Rusli dan Syairi Mukhlis sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih.

Pasangan ini memperoleh 72.088 suara atau 44% dari total suara sah.

Terkait ini, Suwanti Ketua DPRD Kotabaru mengatakan, pentingnya sinergi antara lembaga legislatif, eksekutif, dan masyarakat dalam mewujudkan visi dan misi pembangunan daerah.

DPRD lanjutnya, siap memberikan dukungan penuh kepada pemerintahan yang baru terpilih untuk menjalankan program-program yang bermanfaat bagi kemajuan masyarakat Kotabaru.

“Apresiasi yang tinggi kepada KPU, Bawaslu dan jajarannya serta aparat keamanan TNI dan POLRI yang telah menjalankan tugasnya dengan integritas dan dedikasi tinggi sehingga Pilkada serentak tahun 2024 di Kabupaten Kotabaru dapat berjalan kondusif, damai dan sejuk sampai saat ini,” tutupnya mengakhiri.

Reporter: Anaq.
Editor : Aditya

Pos terkait

banner 468x60