Wartaniaga.com, Pelaihari – Jumlah kasus Covid-19 di Indonesia dari data Satuan Tugas ( Satgas ) Penanganan Covid-19 hingga saat ini ( 24/6/21 ) mencapai 2.053.995 orang, terhitung sejak kasus pertama diumumkan oleh Presiden Joko Widodo pada 2 Maret 2020.
Dengan meningkatnya jumlah kasus Covid-19 secara nasional tersebut sudah sewajarnya jika TNI turut mendukung pemerintah dalam percepatan penanganan penyebaran Covid-19.
Seperti halnya yang dilakukan oleh jajaran Kodim 1009/Tanah Laut, dalam rangkaian kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD ) Ke – 111, lebih dari 100 orang warga berkesempatan menerima vaksinasi Covid-19 secara gratis .
Sosialisasi serta vaksinasi gratis yang bertujuan meningkatkan daya imunitas warga terhadap Covid-19 tersebut wacananya akan terus dilakukan meskipun kegiatan TMMD berakhir, masyarakat bisa mencari informasi terkait tentang persyaratan serta jadwal vaksinasi selanjutnya kepada Babinsa setempat.
Dandim 1009/Tla Letkol Inf Adi Yoga Susetyo, S.H.,M.A selaku Komandan Satuan Tugas ( Dansatgas ) TMMD berpesan kepada masyarakat agar jangan sampai termakan berita hoax, vaksinasi adalah bentuk ikhtiar dalam penanganan Covid-19.
Meski telah divaksinasi kita juga tetap harus disiplin mematuhi protokol kesehatan, karena disiplin adalah kunci berakhirnya pandemi ini.
” Semoga Covid-19 segera berakhir dan kita dapat beraktivitas kembali seperti semula. Ayo ikut vaksinasi, untuk lindungi diri dan orang yang kita cintai ” tegasnya.
Penulis : Tony Widodo