24 Tim Sepakbola U 14 Siap Ramaikan Paman Birin CUP 2021

Wartaniaga.com, Banjarmasin – Sebanyak 24 tim sepakbola khusus U 14 siap adu skill dalam kejuaraan Paman Birin CUP 2021 yang dihelat oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

Menyalurkan bakat remaja dan anak-anak banua dalam bidang sepakbola, Dispora Kalsel mulai membuka kejuaraan sepakbola untuk usia dini.

Kadispora Kalsel, Hermansyah

Hal itu dilakukan dengan tujuan tetap menyemarakan olahraga di banua ini kendati masih dalam situasi pandemi covid 19 sebagai bentuk kepedulian terhadap olahraga banua.

“Intinya kita ingin warga khususnya anak remaja tetap menjalani olahraga, karena olahraga bisa menjaga imun tubuh sebagai perlawanan terhadap virus corona,” kata Kadispora Kalsel, Drs H Hermansyah.

Selain itu, upaya ini juga dilakukan dalam meningkatkan prestasi olahraga banua yang dimulai dari usia dini, dengan semakin banyaknya kompetisi akan mengasah kemampuan mereka.

Sementara itu, Koordinator Pelaksana U14 Paman CUP 2021, Budiono menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan sebuah gagasan dari Gubernur Kalsel yang menginginkan masyarakat giat berolahraga sebagai upaya membentuk jati diri generasi bangsa yang sportif.

“Seperti yang selalu beliau ucapkan, melalui olahraga banyak yang bisa didapat dalam membentuk mental, seperti kejujuran, kerja keras, serta kerjasama,” ucapnya, Kamis (7/10).

Seperti kejuaraan sebelumnya dalam tajuk Festival Sepakbola Legend yang juga memperebutkan Paman Birin CUP di Lapangan Sepakbola SKB Mulawarman, 9 Oktober 2021, tujuan dilaksanakannya kejuaraan ini adalah untuk terus mengajak masyarakat dalam menjaga kesehatannya dimasa pandemi ini.

“Hari ini TM untuk peserta sudah mulai kita buka, dan 24 tim sudah menyatakan keikut sertaannya, kendati banyak lagi tim yang ingin mengikuti kejuaraan ini, namun karena situasi masih dalam masa pandemi maka jumlah tim yang bertanding terpaksa kita batasi,” jelasnya.

Adapun syarat bagi peserta yang diutamakan menurutnya tetap protokol kesehatan dan setiap peserta wajib melampirkan hasil tes swab dan vaksinasi kepada panitia.

Editor : Ahmad Yani

Pos terkait

banner 468x60