BPBD Balangan Terima Bantuan dari Gubernur Kalsel

Wartaniaga.com, Paringin – Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), H Sahbirin Noor menyerahkan bantuan penangan pasca banjir yang bertempat di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Paringin, kabupaten Balangan pada Senin (25/1).

Kedatangan Gubernur yang akrab disapa Paman Birin ini bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) Provinsi Kalimantan Selatan, disambut langsung oleh Bupati Balangan, H Ansharuddin, Ketua DPRD Balangan, dan Forkopimda Kabupaten Balangan lainnya.

Gubernur Kalimantan Selatan Shabirinoor menyampaiakan, bantuan dari Prisiden melalui Badan Nasional Penanggulan Bencana (BNPB) pemerintah pusat, kementerian-kementerian pusat serta dari provinsi akan terus disalurkan untuk masyarakat yang terdampak banjir.

“Kami menyampaikan bantuan dari Bapak prisiden melalui BNPB pemerintah pusat sebesar 500.000.000 dan dari provinsi 500.000.000,” ujarnya di hadapan awak media.

Ia berharap bantuan yang disalurkan ke BPBD Balangan dapat dimanfaatkan untuk penangan pasca banjir yang ada di Kabupaten ini.

Selain itu, Paman Birin juga mengarahkan kepada kepala daerah untuk gontong royong, saling membantu dan peduli terutama daerah yang susah dijangkau jangan sampai terlewatkan.

“Berbagai macam cara akan kita lakukan tidak bisa lewat darat , lewat sungai , pakai perahu karet serta pakai hellikopter,” terangnya.

Sementara itu, Bupati Balangan, H.Ansharuddin menyampaikan, kedatangan Gubernur dan Forkopimda Provinsi Kalimantan Selatan untuk menyerahkan bantuan dari pemerintah pusat dan pemprov Kalsel.

“Beliau langsung meninjau posko tanggap bencana dan tadi sudah kita lakukan penanganan situasi banjir di Balangan,” Jelasnya

Bupati menambahkan, pihaknya kedepan akan memikirkan untuk persediaan perahu karet karena sangat penting untuk akses penyaluran bantuan saat banjir.

” kami akan memikirkan pembelian perahu karet karena itu yang masih kurang, kalau untuk yang lainnya sudah cukup,” pungkasnya.

Reporter : Siti Nur Jannah

Editor : Didin Ariyadi

Pos terkait

banner 468x60