Wartaniaga.com, Banjarmasin- Sebulan menjelang bulan puasa Ramadhan 1446 H harga sejumlah kebutuhan bahan pokok ( bapok) mulai merangkak naik.
Berdasarkan pantauan media ini di beberapa pasar di Banjarmasin, harga ayam potong mulai mengalami kenaikan. Sejumlah pedagang mengaku harga ayam naik seribu hingga tiga ribu rupiah per ekor.
Mamat, pedagang ayam di pasar Kalindo Banjarmasin mengungkapkan harga ayam sudah naik sejak sebulan yang lalu.
” Bertepatan dengan bulan Rajab dimana banyak peringatan Isro Mi’ raj harga ayam sudah naik. Dan beberapa hari ini mulai naik lagi sekitar seribu rupiah per ekor,” ujarnya, Sabtu (1/2).
Ditambahkannya, saat ini harga ayam berkisar antara Rp 35.000 hingga 55 ribu rupiah per ekor, tergantung ukurannya.
” Berdasarkan pengalaman kami, harga ini mungkin akan naik lagi seminggu atau beberapa hari mendekati bulan puasa,” papar Mamat.
Sementara itu, Rahmawati pedagang ayam di pasar Wildan Banjarmasin Barat mengatakan pasokan ayam potong dalam beberapa hari terakhir tak sebanyak biasa.
Menurutnya, banjir di beberapa wilayah di kabupaten Banjar, Tanah Laut dan kota Banjarbaru menjadi penyebab kurangnya pasokan tersebut.
” Banyak peternak ayam yang tidak dapat berproduksi karena terkendala banjir, hingga pasokan berkurang dan harga naik,” ucapnya seraya menambahkan selain siklus tahunan menjelang Ramadhan harganya akan naik.
Editor: Aditya