Ketua DPRD Kotabaru Kecewa Atas Gagalnya Proyek Tarjun Serongga

Ketua DPRD Kotabaru, Syairi Mukhlis

Wartaniaga.com, Kotabaru- Gagalnya proyek pembangunan Jalan Serongga-Tarjun Kecamatan Kelumpang Hilir Kabupaten Kotabaru yang menggunakan dana APBD Kotabaru mendapat tanggapan langsung dari Ketua DPRD Kotabaru Syairi Mukhlis, Minggu (10/12).

Ia mengaku sangat kecewa terkait proyek jalan Tarjun Serongga yang hari ini telah gagal tahun ini.

“Kami di DPRD Kotabaru sangat menyayangkan karena ini suatu kesepakatan di dalam APBD kita yang telah disepakati bersama dan menjadi salah satu proyek strategis Kabupaten Kotabaru pada waktu itu dengan pagu Rp21 miliar,” ujarnya.

Menurut Syairi, gagalnya proyek ini karena perencanaannya tidak siap, sehingga pekerjaan tersebut di lelang di bulan Juni dan berkontrak di bulan Juli 2023.

“Apalagi waktu yang diberikan kepada kontraktor hanya 5 bulan saja, artinya ini waktunya cukup mepet sekali belum lagi persiapan mobilisasi alat seperti apa,” tutupnya mengakhiri.

Reporter: Anaq.
Editor : Aditya

Pos terkait

banner 468x60