Radio Jadi Sarana Sosialisai Penanganan Corona di HSU

Ke depan, sambung Diyah pihaknya juga akan berkerja sama dengan Dinas Pendidikan HSU dalam rangka pembelajaran jarak jauh. Dengan harapan nantinya radio ini bisa digunakan oleh huru sebagai media penyampaian bahan pelajaran dalam metode Pembelajaran jarak jauh.

Sementara itu Pengelola Radio Nirwana FM Amuntai, Maskoni mengungkapkan bahwa kerja sama ini sebagai bentuk rasa tanggung jawab perusahaanya untuk membantu Pemkab HSU dalam menangani Pandemi Covid – 19 ini.

“Kami bersama – sama dengan Dinas Kominfo HSU melakukan upaya membantu Pamerintah untuk menangani Covid -19 ini,tentunya sesuai dengan bidang atau bagian dari institusi kami atau dalam bidang penyampaian informasi ke Publik seperti media Radio ini dan inilah sebagai bentuk kontribusi kami ke Pamerintah daerah sebagai rasa tanggung jawab di masa Pandemi ini,”ungkapnya.

Untuk mengikuti atau mendengarkan Radio Nirwana ini bisa melalui streaming youtube Nirwana FM DISKOMINFO HSU dan bisa melalui link www.hulusungaiutarakab.go.id atau di chanel gelombang FM pada frekuensi 103.3.

Reporter : Ahmad Syarif
Editor : Aditya

Pos terkait

banner 468x60