Wartaniaga.com,Banjarmasin – Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Pusat Hasto Wardoyo ingin mempersiapkan dan merencanakan pembuatan seragam Hari Keluarga Nasional (Harganas) tahun 2020 untuk membangun keluarga yang mandiri.
Hal inilah yang diungkapkannya di sela – sela kegiatan Gala Dinner dan Temu Prestasi Program KKBPK serta Malam Penganugerahan Penghargaan dalam rangka Hari Keluarga Nasional Ke – XXVI Tahun 2019 di Mahligai Pancasila Banjarmasin, Sabtu (6/7).
Menurutnya, Kependudukan dan Keluarga berencana (KB) ini, tentu tidak bisa diselesaikan sendiri oleh BKKBN, makanya banyak tokoh – tokoh dan mitra – mitra yang berkontribusi dalam berbagai macam prestasinya.
“Kita patut memberikan apresiasi dan penghargaan kepada mereka yang berjasa dalam mengembangkan program Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK),” tuturnya.
Untuk pembuatan seragam ini, kita perlu gerakan beli produk dan bahan sendiri dikampung Keluarga Berencana (KB), semisal besok tahun depan di Padang kebetulan datang disana banyak yang hadir untuk acara harganas sekitar 15 ribu, diusahakan belinya dikampung KB seragamnya.
“Sehingga panitia dia meminta agar kampung KB itu perlu dibimbing mulai sekarang untuk membikin batik atau cenderamata,” kata Hasto.
Dengan semuanya dibeli dari kampung KB dan demi mengembangkan keluarga sejahtera makanya salah satu caranya harus membangun ekonomi kreatif dan membangun keluarga mandiri melalui home industri.
“Karena ini masuk program rutin, diharapkan kita semua memiliki seragam Harganas untuk tahun depan dan bersatu dengan rakyat,” ungkapnya.
Reporter : Fathurahman
Editor : Y Erwandha
Foto : Fathurahman